Terlalu Sering Menggunakan Carbon Cleaner Berbahaya Untuk Mesin?

Uje - Kamis, 9 Desember 2021 | 07:30 WIB

Carbon cleaner (Uje - )

GridOto.com - Apakah benar terlalu sering menggunakan cairan carbon cleaner bisa berbahaya untuk mesin? Begini jawaban mekanik.

Cairan carbon cleaner banyak dijual secara bebas di pasaran dan berfungsi sebagai pembersih bagian dalam mesin dari kerak karbon.

Umumnya cairan carbon cleaner ini dicampurkan dengan bensin dan dimasukkan melalui tangki.

Setelah itu motor dipakai seperti biasa maka cairan carbon cleaner bisa bekerja membersihkan kerak di ruang bakar.

Baca Juga: Cuci Motor Sendiri di Rumah? Begini Tips Keringkan Sisa Air yang Tepat

Tapi terkadang ada pemilik yang pakai cairan carbon cleaner terlalu sering.

"Kadang ada sih konsumen yang tiap bulan dia pakai carbon cleaner, tapi menurut saya justru hal tersebut tidak apa-apa dan tidak membahayakan," ucap Dody Irawan dari bengkel D-Garage yang ada di Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dok.M+
Kerak karbon

"Selama cairan carbon cleaner yang dipakai kualitasnya bagus atau setidaknya keluaran pabrikan bahannya cukup aman, jadi tidak apa-apa kalau dipakai sering," yakinnya.

Menurutnya jika dipakai terlalu sering sebetulnya hanya akan terjadi pemborosan cairan.

Baca Juga: Ini Efeknya Buat Mesin Kalau Celah Klep Terlalu Rapat atau Terlalu Longgar