GridOto.com - Honda Scoopy yang dibekali gaya retro memang menarik untuk diberi sentuhan modifikasi.
Modifikasi yang dituangkan pada Honda Scoopy umumnya simpel berupa pemasangan part-part premium yang mewah.
Salah satu contoh ialah Honda Scoopy generasi baru yang tampil impresif dan stylish ini.
Langsung ke detailnya saja, pada area setang kini dipasangi master rem depan Brembo RCS 14 dan tuas rem belakang TMW demi kontrol yang lebih nyaman.
Baca Juga: Honda Scoopy Christian Dior Pertama di Indonesia Tampil Elegan
Selain itu dipasang juga gas spontan Domino serta saklar Honeywell yang membuat kokpitnya makin stylish.
Kemudian kaki-kakinya juga tak dilupakan dengan diberikan beberapa ubahan menarik.
Seperti kedua rodanya yang memakai pelek X1R palang enam berwarna emas yang memberikan kesan mewah.
Baca Juga: Honda Scoopy Pesek Serba Gelap, Tampil Sangar Berkat Kaki Kekar
Lalu rem depannya diupgrade menggunakan kaliper Brembo dua piston yang dipadukan dengan cakram floating aftermarket.
Bergeser ke kaki belakang, tak banyak ubahan yang diberikan pada Honda Scoopy 2021 ini.
Ubahan yang dilakukan hanya memasok sokbreker Ohlins sebagai pengganti suspensi bawaan aslinya.
Sementara sisanya masih cukup standar tanpa ada ubahan apa pun.
Baca Juga: Modifikasi Honda Scoopy Spoon Jubah Kuning Pede Tampil Gaya Racing
Terakhir dari sektor mesin dan bodi-bodi juga dibiarkan seperti aslinya namun untuk jok tampak sudah dibuat lebih stylish.
Alhasil, Honda Scoopy ini jadi tampil semakin menarik berkat modifikasi yang simpel dan impresif tadi. Bisa jadi inspirasi nih!