GridOto.com - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Purwokerto, bakal melalang Land Rover Defender 110.
Land Rover Defender 110 yang akan dilelang pekan depan adalah unit kendaraan CBU bekas milik TVRI Indonesia.
Ia sebelumnya digunakan untuk pengoperasian kamera untuk kebutuhan pembuatan video oleh TVRI.
Wajar saja bila desain Defender 110 rakitan 1989 itu sudah disesuaikan untuk peletakan perangkat pendukung pembuatan video.
Namun perlu dicatat, yang dilelang pekan depan adalah unit kendaraan saja tanpa peralatan untuk membuat videonya sob.
Bila dilihat dari foto yang dilampirkan, Defender 110 bernomor polisi D-1572-FS itu masih layak untuk bahan modifikasi Campervan.
Area kabin bagian belakang juga masih tertata rapi dengan balutan kain berwarna cokelat.
Sedangkan di area kabin depannya didominasi warna hitam kombinasi abu-abu.
Baca Juga: Land Rover Defender D110 Jiwa Muscle Car, Bodi Maskulin, Kabin Mewah
Baca Juga: Duet Land Rover Defender Baru Main Gaya Retro, Tampil Tua Tapi Stylish
Hanya saja perlu beberapa sentuhan ulang agar area kabin depan bisa terlihat lebih rapi.
Sementara untuk area luar atau eksterior tampak mulus meski ada beberapa goresan halus.
Buat yang tertarik, bisa segera mendaftarkan diri sebagai peserta lelang dari KPKNL Purwokerto.
Lelang Land Rover Defender 110 ini akan diselenggarakan pada Rabu (08/12) mulai pukul 10.00 WIB.
KPKNL Purwokerto akan melelangnya secara open bidding alias terbuka dengan nilai limit Rp 40 juta.
Open bidding adalah sistem lelang yang penawarannya bisa diketahui oleh masing-masing peserta.
Untuk pendaftaran, calon peserta wajib membayar uang jaminan Rp 20 juta paling lambat Selasa (07/12).
Informasi lebih lengkap dan link pendaftaran peserta lelang bisa klik di sini.