GridOto.com - Ketika membeli mobil bekas dan ingin mengganti setirnya untuk kenyamanan mengemudi, bisa pilih setir mobil copotan nih.
Misal pemilik mobil bekas yang mengganti atau upgrade setir ke tipe yang lebih bagus.
Toko Kreasi Mobil di Jelambar, Jakarta Barat milik Edi Kusuma, menyediakan pilihan setir OEM (Original Equipment Manufacturer) dari berbagai merek.
Seperti setir Toyota Fortuner, Kijang Innova, Honda Jazz, dan lainnya.
"Saya sering diminta ganti setir Fortuner atau Innova lama dengan setir OEM All-New Fortuner VRZ dan Innova Reborn," ujar Edi Kusuma saat dihubungi GridOto.com, beberapa hari lalu.
"Untuk setir OEM All-New Fortuner VRZ saya jual Rp 4 juta yang full option, kalau setir OEM Innova Reborn Rp 3 juta," jelasnya.
Setir OEM merek mobil lain ada Suzuki SX4 yang dijual Rp 2,7 juta, setir OEM Honda Jazz RS GE8 harganya Rp 3 juta dan setir Suzuki Ertiga GX Rp 2 juta.
Setir mobil lawas pun ada juga lo.
Baca Juga: Bisa Tidur Nyenyak Nih Kalau Sudah Tahu Alasan Kenapa Setir Mobil Dibuat Bundar
Baca Juga: Street Manners: Pegang Setir Mobil Tidak Boleh Asal, Ini dia Posisi yang Benar Menurut Pakar Safety
"Saya ada setir Toyota Land Cruiser FJ40 1981, harganya Rp 2,5 juta. Kalau BMW seri 5 E39 Rp 2,4 juta," tutupnya.
Berikut daftar harga setir mobil bekas OEM yang berhasil dirangkum dari pedagang sekitar Jakarta Barat.
Tipe Setir | Harga |
Suzuki Ertiga GX | Rp 2 juta |
BMW seri 5 E39 | Rp 2,4juta |
Toyota Land Cruiser FJ40 | Rp 2,5 juta |
Suzuki SX4 | Rp 2,7 juta |
Innova Reborn | Rp 3 juta |
All-New Fortuner VRZ | Rp 4 juta |
Catatan: Harga akan berbeda dengan toko lainya tergantung kondis setirnya, tetapi tidak akan jauh banget beda harganya.