Ada Alasan Spesial Yamaha Luncurkan All New R15M Connected ABS dan All New R15 Connected di Akhir Tahun

Muslimin Trisyuliono - Rabu, 1 Desember 2021 | 20:45 WIB

Perbedaan All New Yamaha R15 Connected dengan All New Yamaha R15M Connected ABS (Muslimin Trisyuliono - )

GridOto.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tancap gas di akhir tahun dengan meluncurkan All New Yamaha R15 dan All New Yamaha R15M.

Peluncuran All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS dilakukan secara virtual pada hari ini, Rabu (1/12/2021).

Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relations, YRA and Community YIMM pun mengungkapkan alasan kedua varian baru ini diluncurkan di akhir tahun 2021.

"Kami merasa ini adalah waktu yang tepat untuk meluncurkan R15M dan R15 Connected, karena tahun ini bertepatan dengan peringatan 60 tahun Yamaha di ajang balap dunia," ujar Anton kepada GridOto.com, Rabu (1/12/2021).
 
Selain itu, Anton menyebut pasar motor sport 150 cc masih begitu menarik bagi Yamaha sehingga memboyong generasi R15 terbaru ke Tanah Air.

"Tentunya motor sport selalu punya penggemarnya, walaupun dibandingan dengan matik sudah jauh lebih banyak matik ya," ungkap Anton.

"Inovasi yang Yamaha lakukan ini tujuannya selain untuk menjawab kebutuhan konsumen, salah satunya menciptakan demand di motor sport adalah dengan mengeluarkan produk terbaru," sambungnya.

Adapun generasi terbaru R15 ini memiliki untuk All New Yamaha R15 Connected dibanderol Rp 38,5 juta dan All New Yamaha R15M Connected ABS 43,5 juta OTR DKI Jakarta.

Baca Juga: Yamaha All New R15 Jadi Sport Fairing 150 cc Termahal, Segini Bedanya Jika Dibandingkan Honda CBR150R dan Suzuki GSX 150