Tips Beli Mobil Bekas, Cara Mudah Deteksi Bushing Arm yang Mulai Rusak

Ryan Fasha - Rabu, 1 Desember 2021 | 21:00 WIB

Kaki-kaki mobil upgrade wajib spooring (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengen memperhatikan kondisi bushing arm.

Bushing arm adalah salah satu komponen pada kaki-kaki mobil.

Bushing arm yang mulai mengalami kerusakan pastinya membuat mobil kurang enak dikendarai.

Secara fungsi, bushing arm bertugas meredam getaran dari roda dan menjaga roda agar tetap lurus.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Bushing arm

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Karet Pintu Mulai Usang, Ini Ciri-cirinya

"Bushing arm yang sudah mulai rusak biasanya sering terjadi pada mobil yang sudah menginjak 5 tahun ke atas," buka Bahtiar selaku Kepala Bengkel Auto2000 Kalimalang, Jakarta Timur.

"Kalau bushing arm rusak bisa dirasakan mobil akan kurang stabil atau oleng, akan terasa terutama pada bagian roda depan," tambahnya.

Kondisi mobil yang kurang stabil ini dikarenakan karet bushing arm yang sudah jebol sehingga arm mobil akan bergerak saat mobil berjalan.

Selain itu, bushing arm rusak juga menyebabkan bunyi berisik di sekitar kolong mobil.