Nyentrik Banget, Ini Dia Helm Bergaya Pilot dari Yamaha, Segini Loh Harganya

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 1 Desember 2021 | 10:25 WIB

Helm dengan gaya pilot Yamaha YJ-N13 Fighter (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Untuk pengguna motor baik rider maupun penumpang wajib hukumnya menggunakan helm.

Kalau nekat melanggar, sanksi berupa pidana dan denda sudah menanti.

Pakai helm enggak akan merusak gaya kalian juga kok sob.

Kalau yang suka tampil mencolok bisa menggunakan helm Yamaha YJ-N13 Fighter.

Desainnya mirip helm pilot yang cocok digunakan rider dengan gaya nyentrik.

Yamaha-motor.co.id
Tampak belakang dari helm Yamaha YJ-N13 Fighter

Yamaha YJ-N13 Fighter juga cocok digunakan untuk penyuka gaya retro.

Helm ini dilengkapi dengan google sebagai pelindung mata dari angin atau benda-benda asing yang berterbangan saat berkendara.

Selain itu, penggunaan google juga membuatnya terlihat lebih garang.

Baca Juga: Cocok Buat yang Doyan Anime, Helm Bilmola Rapid S Tema Dragon Ball Z Wajib Dikoleksi

Baca Juga: Fernando Alonso dan Esteban Ocon Bikin Heboh, Jadi Pengantar Piala Ballon d'Or Lionel Messi

Kemudian helm ini juga dibekali masker sebagai pelindung wajah.

Terdapat lubang udara di moncongnya sehingga sobat tak perlu takut kesulitan bernapas.

Kalau bau apek karena sering dipakai, busanya bisa dicuci kok biar kembali bersih dan wangi.

Meski desainnya cukup berbeda dibanding helm pada umumnya, Yamaha YJ-N13 Fighter sudah sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI).

Jadi tak perlu ragu akan kemampuannya melindungi kepala kalian.

Yamaha-motor.co.id
Yamaha YJ-N13 Fighter Black Doff mirip Sub-Zero

Yamaha YJ-N13 Fighter hadir dengan dua pilihan warna, silver dan hitam doff.

Soal harga, helm ini bisa dibilang enggak mahal.

Melansir situs Yamaha-motor.co.id, harga eceran yang disarankan untuk Yamaha YJ-N13 Fighter di angka Rp 525 ribu.

Bagaimana sob, tertarik mengkoleksi helm ini?