GridOto.com - Siapa tidak kepincut dengan pamor Kawasaki Ninja 2-tak dengan mesin teknologi SuperKIPS ini.
Termasuk modifikasi Kawasaki Ninja RR SE asal Bandung milik Adriel Anggaputra yang dikemas jadi lebih istimewa.
Adriel sapaan akrabnya, sukses bikin tampang motor sport 2-tak ini tampil klimis dengan berbagai part ciamik kental nuansa racing.
"Konsep motor ini street racing. Jadi gue pengen ikut balap drag, tapi agak unik dengan style ban besar tapi mesin FFA, biasanya kan balap drag identik ban cacing dan terondol," seloroh Adriel.
Baca Juga: Pasang Speedometer Digital, Kawasaki Ninja RR Ini Kokpitnya Kekinian
Sebelum bahas soal mesin, kita bahas dari tampilannya dulu aja nih sob yang menarik banget berkat guyuran repaint berkelir kuning.
Enggak hanya itu, Adriel juga memberikan sentuhan perpaduan warna plus balutan karbon kevlar pada beberapa part motornya.
"Gue suka warna mencolok dan biar senada sama rangka juga. Kebetulan sengaja rangka gue bikin two tone biru sama kuning, biar makin sangar main kevlar sedikit," sambungnya kepada GridOto Modif.
Puas bahas soal bodi, giliran berbagai part racing kece yang juga ikut terpasang apik sob.
Baca Juga: Ogah Mainstream, Kawasaki Ninja RR Operasi Total Kaki-kaki Gaya Racing
Mulai dari area setang, kami disuguhkan dengan banyak part racing mulai dai setang, master rem hingga handel kopling.
"Setang pakai QTT terus master remnya pakai Brembo RCS15 Corsacorta. Terus gue juga pake tabung minyak rem Lightech sama handel kopling Accosato," tambah Adriel saat kami wawancarai.
Giliran bahas soal performa jantung pacu alias sektor mesin, usut punya usut Kawasaki Ninja RR berkelir kuning ini langganan turun sirkuit sob.
Untuk mesin, Adriel mengaku ia tak terlalu banyak melakukan ubahan karena spesifikasi standar motor sudah cukup mumpuni.
Baca Juga: Beraura Balap, Kawasaki Ninja RR Berbodi Airbrush Aksesorinya Kalap
"Mesin sih enggak banyak, aslinya udah enak. Gue cuma pakai kruk as qtt 0.5mm stroke up terus Laher bearingnya FAG," terusnya.
Belum puas, Adriel juga mengganti membran orisinal dengan membran Vforce 3 plus system pengapian berkoil YZ yang didukung dengan karburator jumbo PWK Sudco Pro Series 41.
Terakhir, ubahan sektor performa mesin dimaksimalkan dengan memasang knalpot racing lansiran Tyga.
Nah, kalau pas lagi turun sirkuit bro Adriel sengaja melepas fairing set depan motornya nih sob.
Baca Juga: Mesin Kawasaki Ninja RR Makin Sangar, Cangkok Part Motor Sport Lawas
"Kayak yang gue bilang, sengaja bikin motor kenceng tapi rapih. Kalau buat balap, biasanya gue copot fairing depan jaga-jaga aja dan biar lebih enteng beban motornya," tutup Adriel ramah.
Sedikit bocoran sob, area kaki-kaki Kawasaki Ninja RR kuning ini full upgrade loh yang akan kami bahas diartikel selanjutnya. Mantap!