GridOto.com - Didukung mesin V8 5.500 cc twin-turbo yang merilis tenaga 577 dk, Mercedes-Benz CLS63 AMG jelas bukan mobil yang pelan.
Tapi, jika belum memuaskan hasrat para penggila kecepatan, modifikasi Mercedes-Benz CLS63 AMG kreasi Pogea Racing ini bisa jadi solusinya.
Tuner asal Jerman tersebut sukses merombak Mercedes-Benz CLS63 AMG jauh lebih sangar tak hanya soal penampilan tapi juga performa mesin.
Baca Juga: Tuner Jerman Beri Sentuhan Magis ke Mercedes-Benz CLS Makin Istimewa
Dengan mengutak-atik ECU, upgrade turbo dan sistem pendinginan, Pogea telah meningkatkan tenaganya menjadi 735 dk dan torsi 1.114 Nm.
Catatan angka tersebut berarti peningkatan sebesar 158 dk dan 314 Nm dari potensi tenaga dan torsi standar Mercedes-Benz CLS63 AMG.
Peningkatan tenaga dan torsi tersebut memungkinkan super wagon besutan Mercedes-Benz ini mencapai kecepatan maksimal 329 km/jam.
Selain peningkatan performa, Pogea juga memasang body kit berbahan serat karbon yang bikin eksterior CLS63 AMG ini jadi lebih menarik.