Daihatsu Rocky Ganteng ala Bumblebee, Warna dan Body Kit Jadi Kunci

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 26 November 2021 | 11:57 WIB

Modifikasi kembaran Daihatsu Rocky tampil menarik ala tokoh Bumlebee (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Bingung ingin modifikasi Daihatsu Rocky dengan konsep tidak berlebihan tapi bisa bikin mata melirik saat di jalan?

Bisa contek referensi modifikasi Perodua Ativa satu ini, yang notabene kembaran Daihatsu Rocky dari negara tetangga, Malaysia.

Melihat Perodua Ativa milik pria asal Malaysia, Nazreen ini pasti langsung mengingatkan dengan tokoh Bumblebee di film Transformer.

Baca Juga: Toyota Raize GR Sport dan Daihatsu Rocky Ganteng, Kompak Bergaya Rally Look

Autobuzz
Nyaris seluruh bodi kembaran Daihatsu Rocky dilapis warna kuning Super Yellow Satin

Skema cat kuning yang jadi ciri khas robot periang itu telah nyaris melabur seluruh bodi, berpadu apik dengan warna hitam di area atas.

Warna kuning ini adalah hasil wrapping stiker dengan kode warna Super Yellow Satin, yang digarap presisi oleh workshop Wrap360.

Mempermanis kelir kuning Bumblebee yang menempel, sejumlah panel silver bodi dilapis warna hitam demi memberi kesan sporty.

Autobuzz
Tampilan depan modifikasi kembaran Daihatsu Rocky tampil sporty

Tak cuma pemilihan warna saja yang dibuat menarik, lekukan bodi Compact SUV ini ikut dipertegas kehadiran body kit custom.

Mulai dari bumper depan yang dibuat lebih gondong dengan pasokan add-on spoiler bergaya agresif berhias aksen taring di tengahnya.

Baca Juga: Resep Dongkrak Performa Blitz Untuk Daihatsu Rocky dan Toyota Raize

Autobuzz
Tampilan belakang modifikasi kembaran Daihatsu Rocky tampil sporty

Berikut hadirnya side skirts berlekuk dinamis di sisi samping, sementara spoiler atap ukuran sedang menempel rapi di area belakang.

Melihat ke bawah, disuguhi add-on spoiler pada bumper belakang yang dikemas besar dan tegas dilengkapi knalpot palsu di kedua sudut.

Autobuzz
Pelek standar kembaran Daihatsu Rocky direpaint warna hitam

Selebihnya, cuma repaint pelek standar dengan warna hitam guna memberi efek kontras bodi dan terlihat lebih sporty dari model aslinya.