GridOto.com - Digital modifikasi alias digimod memang masih terus menjamur seiring kehadiran mobil versi anyar Toyota All New Veloz.
Beberapa hasil digimod All New Veloz ini menyeruak di banyak akun media sosial, dengan beragam gaya mulain racing, stance, elegan, hingga yang unik seperti konsep satu ini.
Terlihat dalam postingan akun Instagram @mdacustomagination, All New Veloz jadi sasaran empuk untuk mengemban tugas sebagai armada taksi Bluebird.
Lihat saja seluruh bodi telah dilabur warna khas Bluebird yakni biru muda, dengan paduan logo burung dan tulisan Bluebird di kedua sisi pintu.
Menurunkan kesan simpel beberapa aksen krom juga ditanggalkan seperti pada rumah lampu kabun juga bingkai grilnya.
Ciri khas All New Veloz sebagai armada angkutan umum juga dipertegas dengan penggunaan pelat nomor warna kuning.
Ditambah down grade pelek yang menggunakan pelek kaleng warna silver, berbeda dengan Veloz baru yang menggunakan pelek two-tone ukuran 17 icni.
Baca Juga: Toyota Kantongi 3.318 SPK di GIIAS 2021, All New Veloz dan All New Avanza Langsung Tancap Gas
Karya digital ini memang terbilang unik, karena armada taksi biasanya mengambil tipe terendah dari Avanza alias Transmover.
Tapi untuk kali ini justru mengambil basis dari All New Toyota Veloz yang notabennya varian lebih mewah dibanding Avanza atau bahkan Transmover. So....yeay or nay?
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Create & Inspire (@mdacustomagination)