Pastinya Bukan Nasi Padang, Apa Sih yang Dimakan Para Pembalap di WorldSBK Indonesia 2021?

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 23 November 2021 | 14:40 WIB

Ternyata begini proses Kawasaki Racing Team memberi makan para anggota tim termasuk pembalapnya yaitu Jonathan Rea dan Alex Lowes di WorldSBK Indonesia 2021. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Makanan menjadi kebutuhan dasar bagi semua orang agar bisa beraktivitas secara maksimal.

Termasuk para tim yang berlaga di ajang balap kelas dunia seperti WorldSBK yang diadakan di sirkuit Mandalika, Lombok Tengah pada Jumat hingga Minggu (19-21/11/2021) akhir pekan lalu.

Lantas, seperti apa sih makanan yang dimakan oleh para kru dan pembalap di WorldSBK Indonesia 2021?

Tim GridOto.com pun berusaha mencari tahu ketika menghadiri langsung WorldSBK Indonesia 2021 kemarin.

Akhirnya, kami pun berhasil ngobrol dengan Rafael, Chef atau juru masak profesional dari tim Kawasaki Racing Team WorldSBK (KRT) yang menjelaskan proses tersebut.

"Kami memasak sendiri semua makanan yang diberikan kepada kru tim dan pembalap, juga para tamu KRT di area hospitality kami," ujar pria yang akrab disapa Rafa itu kepada GridOto.com di Mandalika, Sabtu (20/11/2021).

Pradana/GridOto.com
Rafael, chef dari tim Kawasaki Racing Team yang bertugas memasak seluruh makanan yang dimakan oleh anggota tim termasuk dua pembalap mereka yaitu Jonathan Rea dan Alex Lowes.

Tidak hanya memasak, KRT juga membawa sendiri nyaris semua bahan makanan yang mereka butuhkan selama akhir pekan balap WorldSBK.

Setidaknya untuk seri-seri WorldSBK di benua Eropa, di mana markas besar KRT di Spanyol berada.

Baca Juga: Gelar Juara Dunia Melayang, Jonathan Rea Sukses Cetak Rekor Baru di WorldSBK Indonesia 2021

Baca Juga: Kalah di WorldSBK 2021, Bisakah Kawasaki Panggil Ninja H2R Buat Kalahkan Yamaha dan Toprak Razgatlioglu?

"Di Eropa, kami membawa sendiri pasta, minyak zaitun, dan daging dari Barcelona (markas KRT). Karena kami ingin punya standar yang sama untuk semua balapan di sana," kata Rafa.

"Sementara untuk balapan lain kami membeli roti, yoghurt dan bahan-bahan segar lainnya seperti sayuran di kawasan sekitar sirkuit," imbuhnya.

"Tapi untuk daging dan bahan-bahan kering tetap kami bawa dari Barcelona," lanjut pria murah senyum itu.

Hal tersebut dilakukan untuk mempermudah KRT melakukan pengecekan kualitas dan menjaga kesehatan anggota tim mereka.

Pradana/GridOto.com
Buffet berisi makanan para anggota Kawasaki Racing Team di WorldSBK Indonesia 2021 yang dimasak oleh Rafa dan tim-nya.

Terutama kedua rider KRT yaitu Jonathan Rea dan Alex Lowes, yang tidak jarang makan dari menu yang sama seperti anggota tim lainnya.

Meskipun, kedua pembalap umumnya makan makanan yang lebih 'terkontrol' kesehatannya terutama menjelang balapan.

Seperti tidak boleh terlalu banyak gula, tidak boleh memakai minyak goreng, serta tidak boleh terlalu pedas.

"Misalnya, untuk WorldSBK Indonesia 2021 ini Jonny (Jonathan Rea) akan makan nasi disertai ayam dan brokoli sebelum balapan," ujar Rafa.

Pradana/GridOto.com
Makanan Jonathan Rea sebelum Race 1 WorldSBK Indonesia 2021, nasi basmati dengan ayam dan tumis brokoli.

"Sementara di hari-hari sebelum akhir pekan balap, ia makan makanan yang sama seperti anggota tim lainnya," lanjutnya.

"Tapi kalau mereka punya permintaan khusus, itu tetap bisa kami penuhi," tutup pria ramah itu.