GridOto.com - WorldSBK Indonesia 2021 telah berlangsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit mulai Jumat hingga Minggu (19-21/11).
Pertamina Mandalika International Street Circuit atau lebih dikenal dengan sebutan sirkuit Mandalika ini berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Sirkuit Mandalika sendiri telah menjadi saksi perjuangan pembalap WorldSSP dan WorldSBK Indonesia 2021 saat FP1 berlangsung hari ini.
Sejumlah pembalap pun sangat percaya diri untuk bisa menaklukkan sirkuit yang baru diresmikan Jokowi pada Jumat (12/11).
Meski terlihat mudah ditaklukkan, nyatanya beberapa pembalap WorldSSP dan WorldSBK ada yang kecele saat berjuang jadi yang tercepat FP1.
Crash at turn 4 ????
— WorldSBK (@WorldSBK) November 19, 2021
Luckily @valentindebise is back on his feet ????#IDNWorldSBK ???????? pic.twitter.com/RyqK8hTs0Y
Salah satu pembalap WorldSSP yang kecele dengan tikungan di sirkuit Mandalika adalah Valentin Debise (GMT94 Yamaha).
Valentin Debise crash di tikungan 4 saat menjalani FP1 WorldSSP Indonesia 2021 hari ini.
Yups, memang para pembalap perlu konsentrasi tinggi saat berada di tikungan 2, 3, dan 4 sirkuit Mandalika.
Saat berada di tikungan 2, pembalap harus berbelok ke kanan dengan kecepatan rendah.
Setelah itu, pembalap akan berhadapan dengan tikungan 3 dan 4 yang berbelok ke kiri.
Bila tidak berkonsentrasi dengan baik, pembalap akan keluar dari lintasan seperti Oliver Konig (TPR OUTDO Pedercini Racing WorldSBK).
Not the debut you'd want ????
— WorldSBK (@WorldSBK) November 19, 2021
Oliver König loses it in the chicane ????#IDNWorldSBK ???????? pic.twitter.com/iJEqdwIWpe
Pembalap yang mengendarai Kawasaki ZX-10RR ini terpelanting saat melintasi tikungan 3 sob.
Selain tikungan 3 dan 4, tikungan 16 menuju 17 juga menyebabkan beberapa pembalap keluar lintasan.
Tikungan yang berada tidak jauh dari race control sirkuit Mandalika itu memang sangat menguji konsentrasi pembalap.
Bila tidak bisa mengendalikan motornya, pembalap bisa saja melebar bahkan hingga keluar lintasan sob.
Selain karakter, penyebab lain pembalap bisa kecele hingga crash di beberapa tikungan itu adalah belum menguasai sirkuit.
Hal itu karena semua pembalap baru pertama kali ini menjajal sirkuit yang memiliki panjang 4,31 km ini.
Sekadar informasi, sirkuit Mandalika memiliki 17 tikungan dengan 11 ke kanan dan 6 ke kiri.
Wajar saja selama FP1 WorldSSP dan WorldSBK Indonesia 2021 ada beberapa pembalap yang tampak kesulitan menaklukkan sirkuit Mandalika.