Gridoto.com - Kawasaki KLX 150 bisa menjadi lebih bertenaga dengan pasang komponen milik motor lain.
Komponen yang dimaksud ini adalah rocker arm milik Bajaj Pulsar 180.
Rocker arm milik Bajaj Pulsar 180 sudah model roller, berbeda dengan bawaan KLX 150 yang masih model konvensional.
Efeknya dengan pakai rocker arm model roller gesekan yang terjadi lebih sedikit yang bisa bikin motor lebih bertenaga dan irit.
Baca Juga: Abah Custom, Bengkel Spesialis Trail, Servis KLX Cuma Rp 60 Ribuan
Meski beda merek dan tipe, rocker arm roller punya Bajaj Pulsar 180 bisa dipasang ke KLX 150 tanpa harus lakukan ubahan.
"Semuanya sudah sama persis tinggal pasang saja," yakin Tomy Huang, CEO BRT-Bintang Racing Team.
Posisi baut penyetel di platuk juga sudah center.
Selain itu, dimensi rocker arm Pulsar dengan KLX memang sama.