GridOto.com - Momen perpisahan Valentino Rossi yang pensiun dari balap motor jadi sorotan di MotoGP Valencia 2021.
Rossi yang resmi pensiun pun mendapat berbagai kejutan dari pembalap, fans, dan sejumlah orang terdekatnya.
Salah satunya adalah yang diberikan oleh para murid Vale yang berada di bawah naungan VR46 Riders Academy.
Francesco Bagnaia, Marco Bezzecchi, hingga Luca Marini tampak menggunakan helm ber-livery khusus sob.
Misal Francesco Bagnaia (Lenovo Ducati MotoGP), ia pakai Suomy SR GP dengan livery Che Spettacolo.
Livery Che Spettacolo sendiri digunakan sang juara dunia sembilan kali di MotoGP Australia 2004.
"Disatukan oleh legenda yang sama. Akademi Anda sekarang dan selamanya," tulis Bagnaia di deskripsi video Instagram-nya.
Selain Bagnaia, Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) juga menggunakan helm berlivery Peace & Love.
Livery Peace & Love yang didesain oleh Aldo Drudi ini pernah digunakan Vale saat berada di GP250 Mugello 1999.
Selain itu, ternyata ada helm merek Indonesia yang dibalut livery khusus saat MotoGP Valencia 2021 berlangsung.
Yups, helm tersebut adalah KYT SR-GP yang dipakai Stefano Manzi dari tim Flexbox HP40.
KYT SR-GP milik Stefano Manzi itu mengusung livery SoleLuna seperti yang digunakan Vale di GP125.
Agar lebih jelas, mari simak jajaran helm yang digunakan murid Vale di MotoGP Valencia 2021 berikut ini: