GridOto.com - Selain KLX 150 series, Kawasaki juga punya motor dual purpose alias trail yang mesinnya lebih besar, yaitu Kawasaki KLX 230.
Kawasaki KLX 230 ini dibekali mesin SOHC berpendingin udara dengan kapasitas 233 cc, yang powernya sebesar 18,8 dk di 7.600 rpm, dengan torsi 19,8 Nm di 6.1000 rpm.
Tak cuma satu tipe, KLX 230 hadir dalam dua tipe yakni standar dan SE.
Perbedaan tipe standar dan SE ini ada pada part di bodinya, dimana tipe SE adalah versi yang bodinya ditempeli beragam aksesori.
Misalnya ada hand guard, skid plate, juga cover di sambungan antara frame dan sub frame.
Pada versi SE peleknya juga dilabur warna hitam, sementara tipe standarnya berwarna silver.
Meski begitu, dalam urusan mesin keduanya tetap pakai mesin yang sama.
Jadi perbedaan antara standar dan SE pure cuma di bagian kosmetik ya.
Perbedaan tersebut juga berpengaruh pada harganya.
Oleh Kawasaki Motor Indonesia, KLX 230 standar dijual seharga Rp 43.300.000.
Sementara versi SE harganya Rp 2.500.000 lebih mahal, tepatnya Rp 45.800.000.
*Harga berdasarkan pricelist di website resmi Kawasaki Indonesia yang diakses pada 9 November 2021
*Harga MSRP OTR Jakarta