GridOto.com - Tentunya ada cara yang bisa kalian gunakan untuk mengecek kondisi cakram di motor masih layak pakai atau sudah minta ganti.
Cakram atau piringan pada sistem pengereman motor memang bisa tipis dan minta diganti seiring pemakaian.
Berikut cara mengetahui kondisi cakram motor yang mulai tipis atau masih layak pakai.
"Cakram motor mulai tipis biasanya ditandai dengan permukaan yang tidak rata," buka Muhammad Faiz, Owner bengkel spesialis motor matic, D'kutic kepada GridOto.com pada Senin (01/11/2021).
Baca Juga: Mengapa Posisi Rem Cakram Motor Berbeda-beda? Begini Penjelasannya
Cara mudah untuk mengetahui cakram motor yang mulai tipis bisa dengan diraba menggunakan tangan.
"Coba raba saja cakram dari bagian pinggir hingga ke tengah," jelas Faiz.
"Kalau cakram tipis biasanya bagian tengahnya terasa cekung," tuturnya saat ditemui di Jalan Kabel No.2, Beji, Depok, Jawa Barat.
Bagian tengah cakram yang cekung disebabkan oleh kampas rem yang sudah tipis tapi dibiarkan sehingga mengikis permukaan cakram.
Baca Juga: Harga Piringan Cakram Motor Matic Honda Masih Terjangkau, Ganti Kalau Tipis
Sebenarnya pada cakram motor sendiri sudah ada batas ketebalan.
Biasanya ditandai dengan tulisan minimum thicknes atau Min Th.
Umumnya cakram motor punya batas minimal ketebalan mulai dari 3 sampai 3,5 mm.
Jika lebih tipis dari batas atau minimun thickness cakram motor harus diganti baru karena berisiko pecah ketika digunakan.
Untuk memastikan ketebalan cakram, kalian bisa menggunakan sigmat untuk pengukuran yang lebih akurat.