GridOto.com - Sebagai perusahaan energi milik negara, PT PLN (Persero) turut bergerak untuk menyiapkan kebutuhan menuju era kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB).
Dukungan ini diwujudkan dengan menyiapkan infrastruktur hilir yaitu menghadirkan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).
Bob Saril, selaku Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN mengatakan saat ini setidaknya sudah ada 187 unit SPKLU yang tersebar di seluruh Tanah Air.
Dari seluruh jumlah tersebut, PLN sudah berkontribusi sebanyak 47 unit SPKLU dan tengah menambah 67 unit SPKLU lagi hingga akhir tahun untuk mengakomodasi permintaan masyarakat.
"Hingga akhir tahun ini kami siapkan lagi 67 unit pengisian kendaraan listrik. Saat ini masih dalam proses dan pelaksanaannya sudah mencapai 50 persen," ujar Bob dalam konferensi pers peluncuran SPKLU Nissan di Jakarta, Senin (1/11/2021).
Meski begitu, pihaknya pun optimis bahwa SPKLU yang tengah disiapkan akan rampung akhir tahun ini dengan catatan alat pendukung pengisian listrik tersedia.
Di samping itu, Bob menjelaskan PLN juga telah diberikan mandat oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) sebagai lembaga yang bisa menerbitkan sertifikat SNI pada SPKLU.
"Jadi kami diberikan mandat mengakreditasi dan mengecek apakah SPKLU ini sudah sesuai standar atau tidak," ungkap Bob.
Baca Juga: Gandeng PLN Nissan Luncurkan SPKLU Swasta Pertama, Bolehkah Dipakai Mobil Merek Lain?