All New Honda City Sedan dan Civic RS Resmi Mengaspal di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan, Berikut Harga dan Tanggal Pengirimannya!

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 28 Oktober 2021 | 16:00 WIB

All New Honda City Sedan dan Civic RS resmi mengaspal di Indonesia, sudah bisa dipesan dengan harga Rp 300 dan 500 jutaan. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali membuat kejutan dengan meluncurkan mobil terbarunya hari ini, Kamis (28/10/2021).

Tidak tanggung-tanggung, brand asal Jepang ini meluncurkan dua mobil sekaligus yaitu All New City Sedan dan All New Civic RS.

Takehiro Watanabe selaku President Director HPM mengatakan, pihaknya senang bisa memperkenalkan generasi terbaru Honda City Sedan dan Civic RS kepada publik Tanah Air.

"Model-model tersebut berkembang dari generasi ke generasi dan telah dicintai oleh banyak pelanggan Indonesia," ujar Watanabe dalam acara peluncuran secara virtual tersebut.

"Hari ini saya bangga memperkenalkan generasi kelima dari Honda City dan generasi kesebelas dari Honda Civic," tambahnya.

Karena berstatus 'All New,' Honda City Sedan dan Civic RS pun mengalami kenaikan harga dibandingkan pendahulunya.

Tangkap Layar HPM
All New Honda City Sedan dan Civic RS resmi mengaspal di Indonesia, sudah bisa dipesan dengan harga Rp 300 dan 500 jutaan.

All New Honda City Sedan yang punya basis sama dengan saudaranya City Hatchback RS, dibanderol Rp 355 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Sementara All New Honda Civic RS yang tampilannya berubah total dibandingkan pendahulunya disematkan harga Rp 567 juta OTR Jakarta.

Baca Juga: Honda Rilis Teaser City Sedan dan Civic, Siap Meluncur Pekan Ini