GridOto.com - Land Rover baru saja memperkenalkan Range Rover generasi kelima yang semakin mewah dan elegan (27/10).
Range Rover terbaru tidak hanya memiliki desain yang lebih halus dan elegan, tetapi juga menawarkan kemewahan di interiornya.
Belum lagi ada varian Range Rover SV yang disebut memiliki kemewahan yang disesuaikan dengan cita rasa pemilik.
Nah apakah kemewahan pada Range Rover tersebut merusak cita rasa off-road khas Land Rover? Jelas tidak.
Range Rover terbaru kini memakai basis platform Modular Longitudinal Architecture (MLA)-Flex yang mendukung geometri suspensi untuk off-road.
Baca Juga: Range Rover Terbaru Tampil Makin Simpel dan Mewah, Ada Varian Hybrid
Land Rover juga mengklaim Range Rover masih memiliki dimensi kapabilitas off-road yang cukup impresif.
Sebut saja ia memiliki ground clearance 295 mm, artikulasi maksimum 510 mm, dan bisa melewati genangan hingga 900 mm.
Mendukung kapabilitas tersebut, Land Rover tidak lupa memberikan Range Rover terbaru sederet fitur-fitur off-road terkini.
Pertama, Range Rover memiliki sistem penggerak empat roda intelligent All-Wheel Drive (iAWD) dengan Terrain Response 2 yang memiliki 9 mode.
Sembilan mode Terrain Response tersebut termasuk mode Auto, Grass/Gravel/Snow, Mud & Ruts, Sand, Rock Crawl, dan Wade.
Baca Juga: Range Rover Sport SVR Kreasi Mansory, Ubahan Simpel Jadi Lebih Stylish
Suspensi Range Rover juga dibekali dengan sistem Dynamic Response Pro yang bisa "memutus" anti-roll bar ketika di medan off-road.
Ia juga dilengkapi Intelligent Electronic Air Suspension yang bisa meninggikan mobil 75 mm untuk ground clearance ekstra.
Selain itu, Range Rover juga telah memiliki Hill Hold, Hill Descent Control, Active Locking Rear Differential, Torque Vectoring by Braking, dan transmisi 8-percepatan otomatis dengan low-range.