Nyetir Toyota GR Yaris 1.6 MT Menyenangkan Sekali! Torsinya Beringas

Aries Aditya Putra - Jumat, 22 Oktober 2021 | 09:24 WIB

Toyota GR Yaris 1.6 MT (Aries Aditya Putra - )

 GridOto.com - Toyota Indonesia memberikan kesempatan untuk mencoba langsung Toyota GR Yaris.

Salah satu line up Gazoo Racing yang baru akan dikirim ke konsumen secara terbatas di November mendatang dan awal tahun 2022.

Tapi yang pasti, nyetir Toyota GR Yaris ini sangat menyenangkan. Ini bukan sekadar alat transportasi untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain, tapi juga mampu memberikan kesenangan luar biasa bagi pengemudinya.

Mesin 3 silinder kapasitas 1.618 cc yang dipadu transmisi manual 6-percepatan sangat mumpuni memberikan akselerasi terbaiknya.

GR Yaris yang memiliki dimensi panjang tak lebih dari 4 meter ini mempunyai tenaga 261 dk dan torsi beringas di angka 360 Nm.

Aries Aditya
Interior Toyota GR Yaris kental aura sporty

Baca Juga: Biar Enggak Bingung dan Salah Sebut di Tongkrongan, Ini Bedanya GR Yaris dan Yaris GR Sport

Apalagi, GR Yaris juga punya fitur GR Four 4WD. Sebuah sistem pembagian distribusi tenaga ke roda yang bisa diatur hanya dengan mengubah mode berkendara.

Ada mode Normal, Sport dan Track. Di mode Normal pembagian tenaga 60 persen depan 40 persen belakang.

Di mode Sport, depannya hanya 30 persen dan belakang 70 persen. Dan mode Track pembagian rata 50:50.

Ulasan lengkapnya langsung simak video yang dibawakan Host/Test Driver GridOto, Aries Aditya Putra ini ya.