GridOto.com - Beberapa pabrikan sudah punya jadwal sendiri untuk servis CVT untuk motor matic.
Misalnya motor matic Yamaha disarankan untuk servis CVT setiap 10.000 km pemakaian.
Sedangkan matic Honda disarankan untuk servis CVT setiap 8.000 km pemakaian.
Lantas kapan sebaiknya motor matic Suzuki lakukan servis CVT? Berikut kata bengkel resmi Suzuki.
Baca Juga: Gampang! Begini Caranya Merawat Mesin Beteknologi SCEM di Motor Suzuki
Berbeda dengan Yamaha dan Honda, servis CVT motor matic Suzuki menurut pemilik bengkel resmi dipatok berdasarkan capaian bulan.
"Kalau untuk motor matic Suzuki sebenarnya CVT termasuk kuat, seperti gejala gredek pun hampir tidak ada," buka Iis Sulaiman, Owner Suzuki Meruya Ilir (Meril), bengkel resmi Suzuki kepada GridOto.
"Namun, kami tetap menyarankan untuk lakukan servis CVT setiap 6 bulan sekali," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (09/21).
Saat servis CVT umumnya dilakukan pembersihan dan melumasi kembali beberapa komponen di area CVT dengan grease.
Baca Juga: Mengenal Teknologi SCEM Pada Blok Silinder Motor Suzuki, Apa Kelebihannya?
"Selain itu saat servis beberapa part komponen di CVT juga dilihat, apa ada yang aus atau tidak," jelas pria yang akrab disapa Pak Iis ini.
"Part di CVT motor matic Suzuki yang sering aus itu biasanya roller, kalau sudah begitu harus diganti baru," tambahnya.
Jasa servis CVT motor matic Suzuki di bengkel resmi Suzuki dibanderol sama dengan motor matic dari pabrikan lainnya.
Baca Juga: Jangan Asal Bubut, Ini Efek Mengubah Derajat Kemiringan Pulley Depan di Motor Matic
"Untuk servis CVT motor matic di kami, biaya jasanya Rp 75 ribu di luar gease, oli mesin dan spare part, ya," tuturnya saat ditemui di Jalan Meruya Ilir Raya No.12C, Srengseng, Jakarta Barat.
Namun jika kalian mengalami keluhan atau kendala di area CVT, segera lakukan pemeriksaan tanpa harus menunggu sampai 6 bulan pemakaian.
Untuk di panduan buku servis motor Suzuki sendiri, pengecekan komponen CVT disarankan dilakukan setiap 4.000 km sekali atau berbarengan dengan penggantian oli mesin.
Tuh, jadi enggak usah bingung lagi ya kapan harus lakukan servis di CVT motor matic Suzuki.