Harga Nissan Evalia Bekas Terjangkau Mulai Rp 70 Juta, Segini Biaya Servis Rutinnya di Bengkel Spesialis

Harun Rasyid - Kamis, 14 Oktober 2021 | 20:10 WIB

Ilustrasi servis rutin Nissan Evalia di bengkel Morgan Garage, Jakarta Selatan (Harun Rasyid - )

GridOto.com - Nissan Evalia bekas lansiran 2012 hingga 2016, kini bisa dipinang dengan dana mulai Rp 70 juta hingga Rp 130 jutaan tergantung tipe dan kondisinya.

Selain harganya relatif terjangkau, Nissan Evalia memiliki kabin yang lapang sehingga cukup fungsional untuk usaha maupun diandalkan sebagai mobil keluarga.

Bagi yang hobi berwisata, Nissan Evalia juga cocok dimodifikasi menjadi campervan yang asyik untuk liburan bersama keluarga ataupun teman-teman.

Namun dengan usianya yang tak lagi muda, sebaiknya calon pemilik mengetahui anjuran perawatannya.

"Kami anjurkan servis rutin Nissan Evalia dilakukan setiap 5.000 km atau tiga bulan mana yang dicapai terlebih dahulu," buka Lery Palimaya, salah satu Owner bengkel spesialis Nissan dan Mitsubishi Morgan Garage di Jakarta Selatan kepada GridOto.com, Senin (11/10/2021).

Lery mengatakan, Morgan Garage memiliki berbagai paket servis rutin yang bisa dipilih pengguna minivan tersebut.

"Paket servis rutin ini berupa tune up, pembersihan throttle body, scan dan reset ECU (Electronic Control Unit), ganti filter oli sekaligus oli mesinnya," jelas Lery.

Ia menyebut, biaya servis rutin Nissan Evalia dalam paket tersebut dibanderol mulai Rp 610 ribu.

Baca Juga: Kembalikan Kenyamanan Nissan Evalia dengan Kenali Masalah Kaki-kaki, Cukup Bayar Segini

Baca Juga: Cocok Masuk Daftar Incaran Mobil Keluarga, Harga Nissan Evalia Bekas Kini Mulai Rp 70 Jutaan

"Biaya servis rutin ini bedanya hanya di oli mesin yang dipilih saja, sedangkan untuk Evalia oli yang dipakai sebanyak 3 liter," jelas Lery.

"Misalnya paket servis dengan oli Mobil Super dan Total SAE 10W40 biayanya Rp 610 ribu, pakai oli Petronas 10W40 Rp 640 ribu dan Rp 700 ribu jika konsumen memilih oli Mobil Super 5W30," paparnya.

Harun/GridOto.com
Ilustrasi Nissan Evalia di bengkel Morgan Garage, jakarta Selatan


Sementara untuk perawatan lain seperti pembersihan ruang bakar dengan carbon cleaner, Lery menganjurkan dilakukan setiap kelipatan 10.000 km.

"Bengkel kami juga menyediakan paket servis rutin dengan tambahan carbon clean, biayanya mulai Rp 450 ribu jika tanpa penggantian oli mesin," tutur Lery lagi.

"Kalau sekalian ganti oli mesin biayanya Rp 780 ribu sampai Rp 880 ribu tergantung oli yang dipilih," tutupnya.

 

Morgan Garage

Jl. Manggis No.67, RT.1/RW.1, Ciganjur, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan.