GridOto.com - Kurang lebih sebulan lagi, ajang World Superbike (WorldSBK) Indonesia 2021 yang digelar pada 19-21 November mendatang. Ada aturannya nih buat pneonton di sana.
Nantinya ajang WorldSBK Indonesia 2021 akan digelar di sirkuit terbaru, yakni Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Tapi sebelum menonton seri balapn penutup WorldSBK 2021, sobat GridOto perlu mengetahui protokol kesehatan Covid-19 yang akan diberlakukan.
Hal tersebut GridOto ketahui dari unggahan akun Instagram @lomboksumbawa.go pada Rabu (13/10/2021).
Dalam postingan ini, terdapat lima protokol kesehatan Covid-19 yang perlu ditaati oleh para penonton.
Aturannya mulai dari para penonton tidak diizinkan untuk membawa kendaraan miliknya ke area Sirkuit Mandalika yang memiliki nama lengkap Pertamina Mandalika International Street Circuit.
Nantinya ada panitia yang menyediakan tiga titik kumpul untuk para penonton yang akan melihat gelaran WorldSBK Indonesia 2021.
Tapi ada pengecualian untuk pemegang tiket VIP Hospitality, Main Grandstand 1 serta tamu undangan yang nantinya berkumpul di titik khusus untuk pemeriksaan dokumen kesehatan VIP.
Apa lagi peraturannya? Yuk disimak selanjutnya.
Baca Juga: Jumlah Penonton WorldSBK Indonesia 2021 Terbatas, Ini Syarat Nonton Langsung di Sirkuit Mandalika
Penonton yang sudah dikumpulkan di satu titik diminta melakukan registrasi dengan menunjukkan tiket dan dokumen tes antigen atau PCR pada aplikasi Peduli Lindungi.
Apabila semua syarat terpenuhi, maka penonton bisa mendapatkan gelang khusus untuk nantinya di-scan di area pintu masuk Sirkuit Mandalika.
Tetapi, jika pengecekan dokumen dikatan tidak valid atau tidak terdeteksi pada database, maka penonton diminta untuk melakukan tes Genose atau swab antigen di lokasi.
Lalu kalau ada penonton VIP, tamu undangan atau panitia yang terdeteksi positif Covid-19, maka akan ditangani sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.
Nah, setelah proses registrasi selesai, panitia akan mengarahkan para penonton ke ruang tunggu dan memberikan nomor antrean untuk masuk ke dalam bus khusus yang menuju Sirkuit Mandalika.
View this post on InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Dinas Pariwisata Provinsi NTB (@lomboksumbawa.go)