GridOto.com - Mungkin kamu biasa mendengar ATV alias all terrain vehicle, kendaraan dengan empat roda yang biasa diajak main tanah.
Tapi kalau DTV pasti masih jarang yang tahu kan?
Istilah DTV muncul beberapa tahun lalu ketika BPG Werks (DTV Motor Corp.) dari Kanada meluncurkan produknya yang bernama Shredder.
DTV alias dual tracked vehicle ini adalah sebutan untuk kendaraan dengan dua sabuk penggerak, mirip tank.
Mski begitu yang satu ini bentuknya juga mirip motor, tentu juga bisa diajak terabas.
Bentuknya simpel, mirip tank mungil dengan setang yang menjulang ke atas mirip segwheel.
Yup, Shredder ini tidak punya jok dan dikendarainya harus dengan posisi berdiri.
Setangnya berfungsi layaknya motor, yakni untuk mengatur bukaan gas dan letak tuas rem.
Baca Juga: Gokil Nih, Volvo PV544 Tua Dijejali Mesin V12 38.000 Cc Copotan Tank Torsinya Tembus 2.300 Nm