Honda SH150i Sangar Berkaki Kekar, Sorot Lampu Tajam Pakai Proyektor

Fedrick Wahyu - Selasa, 5 Oktober 2021 | 06:00 WIB

Modifikasi sangar Honda SH150i (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda SH150i satu ini jadi sangar dengan kaki kekar dan sorot lampu memakai proyektor.

Honda SH150i menjadi salah satu skutik yang cukup sering dimodifikasi meskipun tidak di Indonesia.

Ubahannya pun beragam dari yang simpel-simpel sampai yang berat-berat, tapi pasti akan tampil sangar.

Dung Le
Master rem diganti dengan produk Brembo dan memakai tuas karbon DreamBase

Sama seperti Honda SH150i yang kelihatan makin sangar dan elegan berkat modifikasi yang begitu impresif berikut ini.

Langsung ke detailnya, bagian kokpitnya sekarang tersemat master rem Brembo dengan tuas karbon DreamBase yang mewah.

Dung Le
Headlamp diganti dengan model LED proyektor

Baca Juga: Modifikasi Sangar Honda SH150i, Kaki-kaki Sekelas Moge, Bodinya Elegan

Kemudian headlamp juga diganti dengan model LED proyektor dan pada lampu seinnya diberi aksen alis.

Selain itu bagian panel intrumen turut diganti dengan Koso RXF dan ada gas spontan Domino untuk melengkapi area kokpitnya.

Dung Le
Panel instrumen memakai Koso RXF

Geser ke bagian kaki-kaki, kini terlihat begitu kekar berkat penggunaan garpu depan Ohlins FG353 copotan dari Ducati.

Kemudian kedua rodanya turut mendapatkan pelek karbon palang lima yang berlogo Marchesini yang mempesona.

Dung Le
Garpu depan pakai upside down Ohlins copotan Ducati

Baca Juga: Honda SH150i Elegan Tapi Pengereman Full Brembo Plus Knalpot Akrapovic

Sektor pengeremannya juga makin sangar dengan model dual disc brake dan memakai kaliper Brembo GP4RX Nickel serta cakram floating Brembo.

Geser ke kaki belakang, remnya juga mengandalkan produk Brembo seperti kaliper dan cakram floatingnya.

Dung Le
Pengereman jadi double disc dan memakai produk Brembo

Kemudian terlihat juga kalau suspensi belakangnya turut dirombak menjadi model monoshock dengan mengganti swingarm.

Lalu untuk suspensinya sekarang mengandalkan shock Nitron R3 yang tak kalah istimewa dari Ohlins.

Dung Le
Suspensi belakang diganti dengan shock Nitron R3

Baca Juga: Honda SH150i Berparas Elegan, Ubahannya Simpel, Fokus di Pengereman

Geser ke sektor mesin, sekarang dipasang exhaust system LeoVince SBK yang bermaterial titanium.

Dung Le
Sektor mesin dipasangi exhaust system LeoVince SBK

Beralih ke sektor bodywork, sebenarnya masih cukup standar tapi kini dibalut dengan serat karbon semua.

Alhasil berkat modifikasi yang begitu sangar tersebut, Honda SH150i jadi makin mempesona dan istimewa.

Dung Le
Modifikasi sangar Honda SH150i yang mempesona