Oli Terbaru dengan API Service SP Resmi Diluncurkan, Hasil Kerjasama Wealthy Group dan Tabloid OTOMOTIF

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 12:43 WIB

Wealthy Group bekerjasama dengan Tabloid OTOMOTIF meluncurkan produk pelumas mobil dengan API Service SP (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Wealthy Group bekerja sama dengan Tabloid OTOMOTIF resmi meluncurkan oli baru yang diklaim dapat menekan risiko sludge pada mesin berperforma tinggi, Sabtu (2/10/2021).

Berlokasi di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, acara berlangsung dengan turut mengundang beberapa komunitas mobil.

Beberapa di antaranya ada Honda CR-V Indonesia, Honda CR-V Gen3 Indonesia, Braver Community, dan Wuling Bekasi Raya.

"Menjadi sebuah media otomotif yang sudah berusia 20 tahun membuat kami sangat berpengalaman soal pelumas kendaraan bermotor dari mereview berbagai macam produk," ujar Panji Maulana, Editor in Chief Tabloid OTOMOTIF dan Otomotifnet di Jakarta, Sabtu (2/10/2021).

Panji pun mengakui kalau telah mengenal Wealthy bukan cuma setahun dua tahun, tapi sudah sekian lama.

Sebagai informasi, Wealthy juga punya banyak produk seputar otomotif, mulai dari pelumas, komponen fast moving, aksesori, dan lain-lain.

"Bagi kami produk Wealthy ini menarik karena punya unique selling yang baik," katanya.

Pada kesempatan ini, Wealthy Group bersama Tabloid OTOMOTIF meluncurkan pelumas mobil dengan spesifikasi API Service SP.

Baca Juga: Apa Sih yang Bikin Oli Terbaru dari Wealthy Makin Ampuh Cegah Sludge Pada Mobil Bermesin Turbo?