Tendang Joki Balap Liar yang Buat Kemacetan, Pria Berhelm Biru Dapat Pujian Netizen

Gayuh Satriyo Wibowo - Jumat, 1 Oktober 2021 | 13:33 WIB

Pria berhelm biru mencoba membubarkan aksi balap liar (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Aksi balap liar kerap meresahkan pengguna jalan lain. Selain berisiko menjadi penyebab kecelakaan, para pelaku balap liar biasanya melakukan penutupan jalan.

Hal tersebut jelas mengganggu mobilitas para pengguna jalan lain karena aksesnya ditutup.

Seperti yang terlihat pada video unggahan akun Instagram @infojawabarat.

Segerombolan pemuda tampak menutup akses jalan guna melancarkan aksi balap liar.

Dua orang joki yang masing-masing mengendarai Vespa bersiap menarik gas.

Namun tiba-tiba dari arah belakang seorang pria berhelm biru dan jaket abu-abu datang.

Dia lantas menendang salah satu joki dengan motor hitam.

 Baca Juga: Ninja 250, CB100, Hingga RX-King 'Ngandang' di Polres Boyolali, Catat Nih Sanksi Pelaku Balap Liar

Baca Juga: Kaget Ada Patroli, Rombongan Remaja yang Hendak Balap Liar di Situbondo Kalang Kabut, Polisi Amankan 18 Motor yang Ditinggal Kabur

Diduga ia merasa kesal perjalanannya terhambat karena akses jalan yang ditutup.

Para pemuda yang terlibat aksi balap liar pun panik.

Beberapa di antaranya sempat mencoba kabur.

"Woy.. gebukin woy," terdengar provokasi dari bebera oknum.

Segerombolan pemuda tersebut sontak berbalik arah dan mencoba mengeroyok pria berhelm biru.

Belum diketahui kelanjutan dari kejadian tersebut.

Meski begitu, pria berhelm biru tersebut mendapat pujian dari warganet karena aksinya itu.

"Kerenn helm biru!" puji @sa_sasmita12.

Baca Juga: Sasaran Khusus Operasi Patuh Jaya 2021, Pengguna Knalpot Brong hingga Pelat Nomor Palsu Mending Bertobat

Baca Juga: Sudah Balap Liar Pakai Knalpot Bising Pula, Dua Pasal Menanti Saat Ops Patuh Jaya, Jadi Segini Dendanya

"Mantap tah mamang helem biru kudu diberi penghargaan atas keberaniannya," ujar @pavendax.

"Kita tidak perlu bertindak seperti itu. Helm biru sangat sangat tidak memberikan contoh. Kita harus lebih bijaksana lagi dalam menyikapi sebuah masalah, masih bisa menggunakan cara-cara lain. Misalkan injek orangnya sekalian bukan motornya saja," kata @asep_sr17 yang menggambarkan sarkastik.

Namun ada juga yang menyayangkan pengendara lain tak turun tangan melihat pria berhelm biru hendak dikeroyok.

"Terlalu berani pria helm biru mengambil resiko krn ada resiko dia babak belur, harusnya pengendara lain kompak turun tangan bantuin bubarin itu balapan," ujar @anita_purilaka.

Kalau kalian yang ada di sana apa yang akan kalian lakukan sob?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by INFO JAWA BARAT (@infojawabarat)