GridOto.com - Dengan basis Toyota Corolla DX dan kini berubah jadi Toyota AE86, siapa yang menyangka biaya konversinya bisa sampai Rp 250 juta.
Sebelumnya sudah dibahas mengenai modifikasi sektor kaki-kaki dan eksterior dari Toyota AE86 hasil konversi bodi ini.
Beberapa sentuhan juga terjadi di bagian lain seperti mesin dan interior. Pada jantung pacu memang masih dipertahankan mesin 4K berkapasitas 1.300 cc.
"Saya juga dapat Corolla DX waktu itu kondisi sangat bahan makanya cukup repot beresinnya," ungkap Baginda.
Sisi yang diubah tentu saja soal sistem pengapian yang kini mengandalkan distributor CDI, lalu cam shaft yang telah diubah jadi 280.
Masuk ke kabin langsung disuguhi tampilan terondolkhas mobil balap yang kini sudah dilengkapi roll cage.
Jika dikalkulasi total biayanya, bisa melampaui angka Rp 200 jutaan. "Kisaran biaya konversinya aja sekitar Rp 200-250 jutaan lah. Belum termasuk yang lainnya," ungkapnya lagi.