Disentuh Ares Design, Porsche 911 Targa Jadi Tambah Eksotis dan Berkelas

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 24 September 2021 | 06:01 WIB

Modifikasi Porsche 911 Targa hasil garapan Ares Design (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Bengkel asal Italia, Ares Design baru saja memoles Porsche 911 Targa menjadi tampil lebih berkelas dan eksotis.

Ubahan yang disematkan Ares Design sudah dipersiapkan matang, bahkan mencakup seluruh sektor dari Porsche 911 Targa ini.

Hal paling menonjol di eksterior tentu saja over fender yang membuatnya lebih melar 8 cm di bagian depan dan belakang 4 cm.

Baca Juga: Tampangnya Mirip Porsche 911, Cocok Enggak Ya Hatchback Listrik Ora Cat 02 Dijual di Indonesia?

Formacar
Wide body bikin Porsche 911 Targa terlihat lebih gambot

Selain punya proporsi tampilan gambot, bumper depan dan belakang juga didesain ulang dengan model lebih sporty dan dinamis.

Oh iya, seluruh komponen wide body pada Porsche 911 Targa dikembangkan khusus oleh Modenese Centro Stile.

Melihat ke dalam interior, 911 Targa ini mendapatkan cukup banyak yang membuat nuansanya makin berkelas dan menawan.

Formacar
Tampilan interior berkelas modifikasi Porsche 911 Targa

Sebut saja penggunaan material kulit premium warna coklat yang melapis setir, jok, dasbor, trim pintu, dan konsol tengah.

Ditambah lagi detail ekslusif seperti emblem Ares Design yang disematkan pada bagian sandaran kepala dan lingkar kemudi.

Baca Juga: Resep Jitu Pecut Tenaga Porsche 911 Carrera Hingga Menyemburkan 572 DK

Formacar
Modifikasi Porsche 911 Targa hasil garapan Ares Design

Tak cukup sampai disitu, Porsche 911 Targa garapan Ares Design ini masih menyimpan ubahan lain di balik kap mesinnya.

Mesin flat-six twin-turbocharged sudah mendapatkan tuning ulang sistem dan sensor, plus upgrade exhaust system.

Meskipun tergolong simpel, upgrade tersebut mampu meningkatkan output mesin keseluruhan sebesar 60 dk.