GridOto.com - Daya tarik sedan lawas lansiran Jerman memang tidak bisa dibantahkan, apalagi sekelas BMW Seri-3 E30 Cabriolet.
Desain bodi yang diusung oleh versi atap terbuka BMW Seri-3 E30 memang begitu lekat akan aura sporty dan stylish pada zamannya.
Namun, pesona tersebut dirasa masih harus dipoles lagi agar kembali muda meskipun BMW Seri-3 E30 sudah berusia lebih dari 39 tahun.
Nah di tangan Sami Lappalainen, pria asal Finlandia, sedan lawas BMW ini dibuat seperti baru lagi memadukan nuansa retro dan modern.
Baca Juga: BMW M3 E30 Adopsi Gaya DTM, Keren Dengan Livery Retro dan Wide Body
Dari mulai depan, ubahan disajikan lewat aplikasi bumper bergaya sporty lansiran M Tech 2 yang ditemani sepasang headlamp Hella.
Proporsi tampilan samping juga tampak lebih berisi setelah memasang side skirts berdesain minimalis yang dicomot dari Seri-5 E39.
Selaras ubahan fascia, part lansiran M Tech 2 juga terpasang untuk bumper belakang plus double muffler, berikut stoplamp dari Startec.