GridOto.com - Buat kalian yang memiliki motor yang sudah berumur, mungkin ada yang mencari info estimasi biaya penggantian filter fuel pump di bengkel resmi.
Seiring pemakaian, filter fuel pump bisa menjadi kotor dan menghambat suplai bensin ke ruang bakar.
Untuk mengatasi filter fuel pump yang kotor kalian harus datang ke bengkel untuk dibersihkan atau diganti baru.
Berikut biaya pergantian filter fuel pump di bengkel resmi Yamaha.
Baca Juga: Slang Bensin Motor Injeksi dan Karburator Berbeda, Awas Salah Beli
"Untuk biaya jasa bongkar pasang filter fuel pump itu Rp 50 ribuan," buka Dicky Nurjaman selaku Teknis R Pit Harapan Motor Sejahterah, bengkel resmi Yamaha kepada GridOto.
"Nanti saat dibongkar, akan diperiksa terlebih dahulu kondisi filter fuel pump. Jika belum begitu kotor hanya dibersihkan saja. Tapi kalau sudah kotor banget harus ganti baru," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (13/08).
Asyiknya, beberapa motor Yamaha pakai jenis dan ukuran filter fuel pump yang sama.
"Misalnya motor matic dan motor sport 150 cc sebagian besar filter fuel pumpnya sama, bisa pakai filter fuel pump Yamaha Mio J juga," kata Dicky.
Baca Juga: Motor Injeksi Brebet dan Tenaga Mesin Loyo? Ciri Part Ini Bermasalah