GridOto.com Kenali bedanya, ini ciri-ciri reflektor headlamp ori dan KW di pasaran.
Seperti spare part lain yang ada part KW-nya, reflektor headlamp juga ada part KW yang beredar di pasaran.
Bahkan umumnya reflektor headlamp ini lebih mudah dicari part KW-nya ketimbang ori.
"Reflektor headlamp itu bahkan di bengkel resmi sering kosong stoknya, makanya bengkel umum pun jarang yang punya stok," ucap Tubagus Reza dari Bagus Motor di daerah Cilincing, Jakarta Utara.
Baca Juga: Bikin Motor Overheat, Begini Ciri Thermostat Rusak dan Minta Diganti
Maklum saja, reflektor headlamp motor memang termasuk part slow moving yang punya usia pakai tinggi dan jarang rusak.
"Kalau cari reflektor headlamp di bengkel spare part, barangnya 90% KW alias bukan ori, dan tidak ada mereknya," tegasnya.
Menurut Tebe sapaan akrabnya, ciri reflektor headlamp KW ini pertama di harga yang terpaut jauh lebih murah dari reflektor orisinil.
"Ambil contoh punya Honda BeAT itu yang ori harganya Rp 150 ribu. Sementara yang KW dijual mulai dari Rp 60 sampai 90 ribuan saja," lanjutnya.
Baca Juga: Jangan Lapisi Mika Headlamp Motor Pakai Stiker, Ini Efek Negatifnya
"Secara fisik memang mirip, tapi kalau yang part KW itu rata-rata plastik bagian belakangnya berwarna silver. Sementara plastik bagian belakang reflektor ori warnanya hitam," tambah Tebe.
"Nah, untuk reflektor ori juga biasanya ada sealer atau lem di area plastik dan mika reflektornya. Sementara yang KW tidak ada dan barangnya banyak yang kurang rapat," terangnya lagi.
Baca Juga: Dua Cara Ampuh Cegah Jok Motor Modifikasi Rembes di Musim Hujan
"Reflektor KW kalau tidakdiberi tambahan sealer tidak lama pasti berembun karena kemasukan air," yakinnya.
"Selain itu umumnya reflektor KW itu sekitar 1 tahun pemakaian pasti cepat menguningnya, karena dia tidak ada lapisan tambahan di mika untuk mencegah cepat buram dan menguning," tutupnya.
Jadi sudah tahu kan bedanya reflektor ori dan KW di pasaran?