Honda Vario Menolak 125cc, Upgrade Jeroan Mesin Jadi Makin Sangar

M Aziz Atthoriq - Rabu, 15 September 2021 | 18:25 WIB

Honda Vario 125 upgrade mesin cangkok jeroan Honda Vario 150 (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Max Alsthom tidak mau terpaku pada tenaga standar Honda Vario 125 miliknya hingga ia pilih mendongkrak kapasitas mesin.

Bukan sentuhan tipis-tipis, hampir seluruh jeroan orisinal Honda Vario 125 diganti dengan spesifikasi yang lebih besar.

"Bisa dibilang full spek upgradenya. Saya pakai jeroan mesin full satu set punya Honda Vario 150cc plus beberapa pakai part racing," tutur Max panggilan akrabnya.

Baca Juga: Honda Vario 125 Makin Aktif, Berjubah Thailand Akesori Beraura Racing

Ubahan pertama dimulai dari blok dan piston, Max memasangkan blok dan piston orisinal Honda Vario 150 yang tentu punya diamater lebih besar.

Max
Modifikasi Honda Vario 125 berjubah Thailand

"Blok dan piston dan head punya Honda Vario 150cc. Kebetulan plug n play tinggal pasang dan setting aja," tambah Max kepada GridOto.com.

Bukan hanya itu sob, bro Max juga memasang kruk as, noken as dan berbagai jeroan mesin yang juga kepunyaan Honda Vario 150 dengan sentuhan porting polish tentunya.

Punya kapasitas mesin melonjak, debit bahan bakar pun ikut terkena penyesuaian dengan mengganti throttle body.

Baca Juga: Proper Siap Kebut, Honda Vario 125 Dijejali Upgrade Performa Mesin

Alhasil, throttle body orisinal skutik Honda berkelir oranye-putih ini diganti dengan throttle body Honda Vario 150.

"Pokoknya full jeroannya Honda Vario 150cc, termasuk throttle bodynya tapi gue reamer biar makin plong," sambung Max.

Enggak ketinggalan, injektor bawaan pun ikut diganti agar suplai bensin semakin deras menyesuaikan kapasitas mesin yang sudah melonjak.

Beralih dari jeroan mesin, urusan akeselerasi motor pun diperhatikan dengan mengganti isi bak CVT orisinal.

Baca Juga: Honda Vario 125 Dimodif Simpel, Bodi Dan Kaki-kaki Kece Menuju Proper

Max
Tampak belakang Honda Vario 125 modifikasi pasang knalpot racing

"Kirian atau isi CVT gue ganti fullset pakai TDR dan pasang Velocity. Biar makin lincah dan sesuaikan sama gaya riding gue," lanjutnya.

Kapasitas mesin melonjak serta performa motor meningkat, hal itu pun diikuti dengan mengganti ECU bawaan dengan ECU BRT Juken 5+.

Untuk memaksimalkan ubahan mesin motornya, cowok berbadan bongsor asal Tanjung Priok ini memasang knalpot Black Devil Trioval full system dengan header berkelir biru.

Gimana sob, jadi Honda Vario ini enggak lagi 125cc ya melainkan jadi 150cc sob dengan berbagai ubahan tersebut. Mantap!