GridOto.com - Selain karena usia pemakaian, ternyata engine mounting motor matic bisa rusak karena hal sepele berikut ini.
Fungsi engine mounting pada motor matic sendiri sebagai penghubung antara mesin dengan sasis atau rangka.
Ternyata, engine mounting motor matic bisa cepat rusak karena kebiasaan pemilik dalam memarkirkan motor.
"Sering kejadian motor matic lagi standar samping atau standar miring tapi didudukin," buka Zeanal selaku pemilik bengkel Jambul Wara Wiri, spesialis Yamaha Nouvo kepada GridOto.
Baca Juga: Seken Keren - Engine Mounting Vespa Primavera Rusak? Siapkan Budget Segini Buat Ganti
"Hal itu membuat engine mounting motor matic cepat rusak," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (10/20).
Maklum saja, saat posisi motor miring dan dikasih beban dengan cara diduduki, hal itu memberikan tekanan yang tidak merata pada engine mounting yang bisa membuatnya gamoang aus.
Makanya, sebisa mungkin jika ingin diduduki dalam posisi berhenti, ubah dulu posisi motor menjadi lurus agar beban saat diduduki merata.
Mekanik yang akrab disapa Jambul ini sering menemukan hal itu pada Yamaha Nouvo.
Baca Juga: Bukan Rusak, Celah di Dudukan Engine Mounting Motor Matic Ada Fungsinya
"Efeknya kalau engine mounting rusak rusak membuat ban belakang dengan sepatbornya enggak lurus," tutup Zaenal saat ditemui di Batas Cipinang Muara No.51, Jatinegara, Jakarta Timur.
Selain itu, engine mounting rusak membuat manuver motor matic jadi enggak nyaman.
Terutama ketika motor matic diajak menikung terasa lebih enggak stabil dan banyak goyang.
Kalau sudah mengalami kendala itu sebaiknya langsung saja cek engine mounting di motor dan lakukan penggantian jika tampak rusak.