Mantap, Tamiya Luncurkan Lagi OtoToys Honda CBR1000RR-R, Ini Bedanya dari Versi yang Lama

Dia Saputra - Sabtu, 4 September 2021 | 12:56 WIB

OtoToys Tamiya Honda CBR1000RR-R (Dia Saputra - )

GridOto.com - Produsen mainan asal Jepang, Tamiya, meluncurkan miniatur Honda CBR1000RR-R Fireblade SP.

Miniatur atau biasa kami sebut OtoToys, dari Honda CBR1000RR-R Fireblade SP ini beda dari model sebelumnya yang juga pernah dirilis Tamiya.

Untuk versi terbaru ini, Tamiya mengganti livery Honda Tricolor di CBR1000RR-R Fireblade SP sebelumnya, menjadi Pearl Morion Black.

Pearl Morion Black ini adalah salah satu pilihan livery untuk CBR1000RR-R Fireblade SP di pasar global.

tamiya.com
Tamiya Honda CBR1000RR-R

Terlepas dari livery-nya, detail miniatur CBR1000RR-R Fireblade SP ini tidak jauh beda dari model lama.

Melansir Tamiya.com, miniatur ini memiliki skala 1:12 dari CBR1000RR-R Fireblade SP.

Untuk dimensinya, memiliki panjang 176 mm, lebar 68 mm dengan tinggi 96 mm.

Baca Juga: Video Ngegas Superbike Rp 1,1 Miliar! Honda CBR1000RR-R FireBlade SP

Baca Juga: Kebanyakan Uang Tapi Bingung Ngabisinnya? Intip Nih Harga Honda CBR1000RR-R di Jawa Tengah

Semua bagian dari miniatur ini dibuat sangat mirip dengan CBR1000RR-R Fireblade SP versi asli.

Lihat aja dari bentuk fairing, sasis, mesin, knalpot, kokpit, sampai kaki-kakinya, persis banget kan dengan aslinya.

Termasuk detailnya juga ciamik, mulai dari bentuk sasis, mekanisme perseneling, rantai hingga gir dan cakramnya nyata bnget. 

OtoToys bikin Tamiya ini rencananya baru akan dirilis secara resmi pada 9 Oktober 2021 mendatang.

Untuk harganya, Tamiya Honda CBR1000RR-R Fireblade SP dibanderol 18.480 yen atau Rp 2,3 jutaan (kurs 1 yen = Rp 129,68 pada 04 September 2021).

Gimana, kalian tertarik?