Beli Motor Premium Bisa Lewat E-commerce ini, Disediakan Sistem Pembayaran Kredit Lewat Adira Finance

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 2 September 2021 | 10:40 WIB

E-commerce khusus menjual motor dan kebutuhan motor premium yang berkualitas baik (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Peminat motor mewah di Indonesia masih kalah jauh jika dibandingkan dengan jenis kendaraan bermotor roda dua lainnya.

Jadi, tidak heran jika penjualannya masih selalu di bawah target.

Meski begitu, sejumlah pabrikan tetap optimis untuk menjual motor-motor mewah kepada penggemarnya di Tanah Air.

Tidak hanya melalui dealer, mereka kini mulai memanfaatkan lapak jual beli online atau e-commerce.

Salah satu lapak online terbaru untuk para penggemar kendaraan bermotor roda dua di Indonesia adalah toko.sepedamotor.com.

Di dalamnya terdapat banyak merek motor mewah yang bergabung, mulai dari BMW, Ducati, Harley-Davidson, dan masih banyak lagi.

General Manager toko.sepedamotor.com, Andika Pratama mengatakan, dengan menawarkan merek-merek tersebut diharapkan mampu mendapatkan target transaksi hingga ratusan juta rupiah setiap bulannya.

"Kalau target transaksi Rp 100 juta sebulan. Artinya, sampai akhir tahun target transaksi kita kira-kira bisa mencapai Rp 400 jutaan," ujar Andika saat peluncuran platform Toko Sepeda Motor secara virtual, Rabu (1/9/2021).

Baca Juga: Simpel Tapi Bermanfaat, Ini Fungsi Visor Lock di Helm Motor Premium

Baca Juga: Fitur Emergency Quick Release System di Helm Premium, Khusus Darurat!

Menurut Andika, target tersebut cukup realistis lantaran harga motor-motor premium berkisar di atas Rp 100 juta.

Apalagi dengan kemudahan transaksi yang bisa dilakukan di mana saja lewat smartphone.

"Penjualan motor premium biasanya kan dilakukan lewat dealer resmi atau importir. Kini, konsumen bisa memesan sepeda motor mewah cukup menggunakan smartphone," tutup Andika.

Sebagai tambahan, e-commerce ini juga menyediakan pilihan kredit motor premium yang bisa digunakan oleh konsumen.

Namun, saat ini lembaga pembiayaan yang baru akan bekerja sama adalah Adira Finance.

Gimana sob, tertarik?