GridOto.com - Untuk mengatasi masalah CVT Vespa modern atau Vespa matic yang getar, segini biaya yang kalian harus siapkan.
Masalah gredek atau getar di CVT Vespa matic memang jadi masalah yang selalu ditemukan hampir di setiap tipenya.
"Masalah ini memang sudah ada sejak Vespa generasi pertama yang masuk," buka Bimo Aryo dari Big Scoot Garage yang ada di Jl. Letjend Suprapto No.53, Jakarta Pusat.
"Tapi kalau yang paling sering itu terjadi di Vespa matic dengan varian mesin 3V," terang Bimo.
Baca Juga: Selain Dongkrak Penampilan, Ini Kelebihan Swing Arm Aluminium
Menurutnya di varian Vespa matic terbaru dengan tipe mesin i-Get masalah gredek ini cenderung sudah sangat minim terjadi.
"Makanya untuk tipe sebelum i-Get biasanya kami kasih solusi berupa upgrade kampas ganda beserta mangkoknya untuk hilangkan getar," lanjut Bimo.
"Jadi kampas 3V itu kan bahannya terlalu lembek, nah diganti dengan bahan carbon agar bisa menggigit mangkok dan mencegah slip sehingga tidak menimbulkan gredek atau getar itu," tambahnya.
Tapi agar mangkok kampas tidak gampang tergerus, maka bagian dalamnya harus diperkuat.
Baca Juga: Ciri-ciri Gigi Sentrik Motor Mulai Rusak, Awas Efeknya Bikin Ngeri
"Selain diperkuat, mangkok kampas ganda kami beri lubang-lubang tambahan yang fungsinya untuk membuang kotoran di area ini," terangnya lagi.
"Karena penyebab lain dari gredek di Vespa ini adalah kotoran yang menumpuk di mangkok sehingga slip dan bikin gredek," tegasnya.
Untuk harganya sendiri Bimo menerapkan sistem trade in atau tukar tambah dengan rincian harga kampas ganda Rp 550 ribu dan mangkok kampas ganda Rp 300 ribu.
Baca Juga: Gampang Banget, Begini Cara Merawat Jari-jari di Pelek Motor
"Jadi komponen bawaan motornya kami ambil untuk dimodifikasi lagi. Kalau ada konsumen baru tinggal beli yang sudah modifikasi," tutup Bimo.
Jika tertarik kalian bisa kontak nomor 0812-1269-1419 untuk info lebih lanjut.
Atau bisa juga cek dulu video di bawah ini Sob.