Isuzu Elf Seruduk Truk di Tol Semarang-Solo Karena Sopir Tak Kuat Menahan Kantuk, Padahal Menghindari Kantuk Saat Berkendara Mudah Lho, Ini Tipsnya

Radityo Herdianto,Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 21:45 WIB

Ilustrasi pengemudi tidur di mobil (Radityo Herdianto,Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Sebuah kecelakaan maut terjadi di Tol Semarang-Solo tepatnya di Desa Kragilan, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jumat (20/8/2021) sore menjelang petang.

Insiden kali ini melibatkan sebuah Isuzu Elf yang menabrak truk boks dari belakang.

Melansir Tribunsolo.com, Kanit Laka Satlantas Polres Boyolali, Ipda Budi Purnomo menjelaskan, kejadian bermula saat kedua kendaraan itu melaju dari arah barat (Semarang).

Sesampainya di lokasi kejadian tepatnya di bawah Underpas Interchange Mojosongo, truk boks tiba-tiba ditabrak dari belakang Isuzu Elf.

Tribunsolo.com
Kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo menyebabkan body Isuzu Elf ringsek

Bagian depan Isuzu Elf berplat D 7196 YA yang dikemudikan oleh Debby Agustin (30) itupun remuk hingga sempat terguling.

"Dia (sopir Isuzu Elf) diduga mengantuk," kata Kanit Laka, Ipda Budi Purnomo, Jumat (20/8/2021).

Akibat peristiwa itu, seorang penumpang bernama Fadli Febriyan, warga Desa Cibeunying, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung meninggal dunia di RSUD Pandan Arang Boyolali.

"Sedangkan 5 penumpang lainnya selamat dan sopir mengalami luka ringan," imbuhnya.

Baca Juga: Truk Kontainer Terjun dari Jalan Tol Jakarta-Serpong, Pakar Safety Berikan Cara Hindari Ngantuk Saat Mengemudi

Baca Juga: Motor Patwal BMW R 1200 GS Seharga Nyaris Rp 1 Miliar Rompal Ditabrak Toyota Camry, Ternyata Penyebabnya Sepele Banget!