Jadi Salah Satu Model yang Enggak Dapat Varian GR, Berikut Harga Toyota Calya OTR Jakarta

Gayuh Satriyo Wibowo - Kamis, 19 Agustus 2021 | 19:00 WIB

Toyota Calya (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Baru-baru ini PT Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan sejumlah model dengan trim baru bernama Gazoo Racing (GR).

Namun hal tersebut tak diberikan pada semua model.

Salah satu mobil berlogo tiga oval yang tak mendapat varian paling sporty ini adalah Toyota Calya.

Padahal jika menilik data wholesales, Toyota Calya cukup laris di pasaran.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) tercatat 2.293 Calya terkirim ke dealer.

Menurut pihak TAM, sejauh ini konsumen lebih banyak yang menginginkan model hatchback dengan aura sporty ketimbang MPV.

Toyota Astra Motor
Toyota Avanza Veloz GR Limited

Padahal Veloz yang duduk di segmen MPV juga mendapat varian GR Limited meski hanya dalam jumlah terbatas.

"Kami juga meriset segmen mana yang cocok dan memang punya animo yang tinggi terhadap gaya sporty," kata Anton Jimmi Suwandy selaku Direktur Marketing TAM dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Kamis (19/8/2021).

Baca Juga: Alasan Toyota Tidak Hadirkan Varian Gazoo Racing untuk Calya, Kurang Sporty?

Baca Juga: Bisa DP 20 Persen Hingga Tambahan Diskon Belasan Juta Rupiah, Berikut Simulasi Kredit Toyota Calya