GridOto.com – Apakah pasang kondensor tambahan bisa dipasang di motor injeksi dan karburator?
Pertanyaan ini pasti terlintas diantara kalian yang baru saja memahami fungsi kondensor.
Apalagi memang tidak semua motor dilengkapi komponen tersebut oleh pabrikan.
Enggak perlu bingung atau ragu, perangkat kondensor ternyata bisa kalian pasang di motor injeksi atau karburator dengan keuntungan yang sama.
Baca Juga: Bukan Selalu Masalah di Aki, Ini Penyebab Lain Starter Elektrik Tidak Berfungsi
“Sebab dari pabrikan sendiri, ada produk motor injeksi dan karburator yang sudah dilengkapi kondensor dalam kondisi standar,” terang Topik, dari Barokah Service, Jl. Moh Kahfi II No.33 Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Contoh motor injeksi ada Yamaha V-Ixion old dan Honda CB150R yang sudah dilengkapi kondensor.
Dan di motor karburator seperti Suzuki Skywave juga sudah dilengkapi oleh kondensor.
Namun memang manfaat kondensor sendiri lebih terasa jika diaplikasikan di motor injeksi yang kondisinya sangat bergantung pada kondisi kelistrikan.
Baca Juga: Motor Injeksi Kehabisan Bensin di Jalan? Jangan Panik dan Lakukan Ini