GridOto.com - Maverick Vinales akhirnya resmi diumumkan sebagai pembalap tim Aprilia Racing Team Gresini untuk MotoGP 2022 mendatang, pada Senin (16/8/2021).
Kepastian Maverick Vinales dan Aprilia membuat peta bursa pembalap MotoGP 2022 semakin jelas.
Sejauh ini, masih ada beberapa kursi yang bisa diperebutkan beberapa pembalap untuk MotoGP 2022 mendatang.
Prediksinya akan semakin banyak pembalap rookie yang melakukan debut saat MotoGP musim depan.
Tim Monster Energy Yamaha MotoGP masih kurang satu pembalap untuk jadi rekan Fabio Quartararo.
Bos Yamaha Racing, Lin Jarvis, sudah mengonfirmasi jika Franco Morbidelli dipastikan naik ke tim pabrikan.
Hanya saja kontraknya masih belum disepakati, karena masih ada banyak hal yang harus diselesaikan terlebih dahulu.
Perginya Morbidelli dan pensiunnya Valentino Rossi membuat Yamaha SRT akan mencari dua pembalap baru musim depan.
Baca Juga: Breaking News - Maverick Vinales Resmi Gabung Aprilia di MotoGP 2022