Aleix Espargaro Sudah Pede Sambut Maverick Vinales di Tim Aprilia, Padahal Pengumuman Resmi Saja Belum

Rezki Alif P - Rabu, 11 Agustus 2021 | 20:55 WIB

Maverick Vinales bakal gabung Aprilia (Rezki Alif P - )

GridOto.com - Teka-teki soal tim mana yang akan dibela Maverick Vinales di MotoGP 2022 semakin jelas.

Maverick Vinales hampir dipastikan bergabung dengan tim Aprilia untuk MotoGP 2022 mendatang.

Vinales akan menggantikan Lorenzo Savadori sebagai rekan baru Aleix Espargaro.

 

Aleix Espargaro-pun sudah girang bakal reuni dengan mantan rekan setimnya itu.

Seperti yang diketahui, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales sempat berbagi garasi di tim Suzuki selama dua tahun.

Hubungan keduanya memang sudah diketahui sangat baik hingga sekarang.

Makanya Aleix Espargaro tak ragu soal bagaimana Vinales jika ke Aprilia.

 

"Aku sangat menginginkannya di sini. Betapa hebatnya proyek Aprilia sudah berkembang dalam 2 atau 3 tahun terakhir. Ketika aku datang dari Suzuki, aku tahu akan ada pekerjaan banyak. Jujur saja pekerjaannya luar biaa. Semua orang bekerja keras dan semakin bagus. Semua terhubung, motornya kompetitif, bukan bagaimana sekarang tapi bagaimana yang kami bisa di masa depan," kata Aleix Espargaro dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.com.

Baca Juga: Masih Belum Temukan Penyebab Jebolnya Ban Depan Motor Miguel Oliveira, Michelin Kasih Ban Baru di MotoGP Austria 2021

Baca Juga: Franco Morbidelli Hampir Pasti Naik ke Tim Pabrikan Musim Depan, Yamaha Beberkan Alasan Belum Kasih Pengumuman Resmi

Espargaro menilai Aprilia akan semakin bagus dengan datangnya Vinales.

"Proyeknya akan cocok dengan Maverick, aku sangat kenal dia. Aku akan senang Maverick ke Aprilia. Massimo Rivola dan Aprilia juga pantas mendapat pembalap papan atas. Aku tahu betapa kerasnya mereka bekerja untuk menggaet pembalap top," tegas Aleix Espargaro.

Pembalap asal Spanyol ini kabarnya sudah menyepakati gaji yang ditawarkan Aprilia meskipun tak sebesar saat di Yamaha.

Kabarnya Vinales akan dikontrak setahun dengan bayaran 2 juta Euro atau senilai Rp 33,8 miliar (kurs 1 Euro senilai Rp 16.883 per 11 Agustus 2021).

Jadi pengumumannya mungkin hanya tinggal menunggu hari yang tepat saja.