Gara-gara Lupa Tempat Parkir, Pria Jerman Ini Baru Temukan Volkswagen Passat Miliknya 20 Tahun Kemudian

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 10 Agustus 2021 | 14:31 WIB

Ilustrasi Volkswagen Passat lawas. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Lupa lokasi parkir kendaraan jadi satu hal yang mungkin pernah dialami oleh sobat GridOto.com di tempat parkir saat masuk ke sebuah gedung atau tempat perbelanjaan.

Biasanya hal tersebut akan bikin panik sebentar sebelum akhirnya menemukan lokasi kendaraan sobat.

Tapi beda ceritanya dengan seorang pria asal Frankfurt, Jerman yang tidak diketahui namanya ini.

Soalnya, ia diketahui lupa tempat parkir mobilnya dan baru menemukannya 20 tahun kemudian.

Melansir dari Thedenverchannel.com, kisahnya bermula ketika pria asal Jerman itu memarkirkan Volkswagen Passat miliknya di sebuah gedung parkiran pada 1997 silam.

Namun, setelah urusannya selesai, ia sepertinya lupa dengan lokasi parkir sedan Volkswagen miliknya.

Pria asal Jerman ini pun susah payah mencari di gedung parkiran, tapi hasilnya ia tidak berhasil menemukannya.

Kemudian pria itu pun memilih untuk pergi ke Kantor Polisi Jerman dan melaporkan bahwa VW Passat miliknya telah dicuri.

Baca Juga: Semua Harus Tahu, Boleh Tidak Parkir Mobil di Atas Trotoar yang Lebar

Baca Juga: Segera Buka Kaca Mobil Jika Kabin Panas Habis Parkir, Ini Sebabnya

Polisi Jerman sempat melakukan pencarian, namun usaha mereka tetap tidak membuahkan hasil.

Lalu 20 tahun berselang, Polisi Jerman akhirnya menemukan sedan Volkswagen milik pria tersebut pada 2017.

Lebih menariknya lagi, mereka menemukannya di gedung yang sama saat pria asal Jerman ini memarkirkan VW Passat miliknya.

Berarti bisa dikatakan, Volkswagen Passat itu sudah terbengkalai di gedung parkiran tanpa ada seorang pun yang menyentuhnya selama dua dekade.

Setelah ditemukan, polisi Jerman pun mempertemukan Passat ini dengan pemiliknya yang pada 2017 sudah berumur 76 tahun.

Kendati demikian, Volkswagen Passat tersebut tidak bisa dinyalakan lagi, mengingat sudah terbengkalai selama 20 tahun.

Pada akhirnya, Passat milik pria Jerman ini berakhir dibawa ke tempat rongsokan untuk dikampak.

Sayangnya, tidak dijelaskan tipe dan tahun pembuatan sedan besutan Volkswagen milik pria asal Jerman itu.