GridOto.com - Persaingan panas terjadi di balapan Moto3 Styria 2021 yang digelar hari ini, Minggu (08/08/2021).
Sergio Garcia (GASGAS Gaviota Aspar) yang mendominasi jalannya balapan ditempel ketat oleh Pedro Acosta (Red Bull TK Ajo).
Kedua pembalap saling melancarkan serangan untuk memperebutkan kemenangan pada seri balapan yang digelar di Red Bull Ring itu.
Acosta dan Garcia sempat kejar-kejaran dan aksi ini terus belanjut hingga lap terakhir.
s.garcia pro moves still finish after crashed on last lap .#Moto3 #StyrianGP pic.twitter.com/sCKG3WPl0l
— ⋆ ???? (@arifmeow_) August 8, 2021
Sayangnya, ketika memasuki dua tikungan terakhir, sebuah drama terjadi.
Garcia yang dari lap-lap awal sudah mendominasi, tiba-tiba mengalami crash.
Terlihat ban depannya seperti kehilangan traksi dan membuatnya tergelincir hingga ke wilayah gravel bed.
Beruntung ia hanya mengalami low side crash yang membuat motornya tetap dalam kondisi bagus.
Baca Juga: Hasil Warm Up Moto3 Styria 2021 - Pedro Acosta Tercepat di Trek Basah, Andi Gilang Tampil Lebih Baik