GridOto.com - PT Wealthy Indah Perkasa (Wealthy Group) meluncurkan produk oli terbaru untuk mesin mobil, Apogeo SAE 0W-20 Fully Synthetic pada Selasa (3/8/2021).
Seperti fungsi oli pada umumnya, pelumas terbaru dari Wealthy ini dapat melindungi dan memperpanjang usia mesin, melawan karat dan korosi, serta ramah lingkungan.
Wealthy Apogeo SAE 0W-20 Fully Synthetic juga diklaim dapat menghasilkan efensiensi bahan bakar yang optimal.
"Oli terbaru kami ini diformulasikan secara khusus untuk menguragi gesekan, membersihkan dan juga mempertahankan kestabilan temperatur mesin," ujar Arief Hidayat, CEO Wealthy Group saat dihubungi GridOto.com, Selasa (3/8/2021).
Perlu diketahui, oli terbaru Wealthy Apogeo 0W-20 WA6 FS Turbo memiliki spesifikasi terbaru API Service "SP & ILSAC GF 6A" berbasis full synthetic.
Spesifikasi ini merupakan standar kualitas oli tertinggi yang diakui oleh American Petroleum Standar (API).
Sementara untuk SP sendiri dirancang memberikan perlindungan terhadap penyalaan awal (LSPI) di kecepatan rendah.
Kinerja API SP yang dipadukan dengan ILSAC GF-6A, diklaim Arief membuat penghematan bahan bakar yang lebih baik, perlindungan sistem kontrol emisi, dan perlindungan mesin yang beroperasi dengan bahan bakar yang mengandung etanol hingga E85.