Nissan 180SX Street Racing Ini Juga Upgrade Mesin, Tenaga 584 DK

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 31 Juli 2021 | 20:30 WIB

Modifikasi Nissan 180SX asal Jepang ini juga merambah ke mesin dan interior (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Pada artikel sebelumnya sudah diulas modifikasi Nissan 180SX bergaya street racing milik pria asal Jepang, Yuichi Seki.

Setelah beres mengubah eksterior dan kaki-kaki, Yuichi ternyata juga melakukan upgrade besar pada mesin dan interior Nissan 180SX.

Bagian menarik dari dapur pacu Nissan 180SX ini adalah tetap mengandalkan mesin bawaan tapi sudah disuntik serangkaian part upgrade.

Baca Juga: Nissan Silvia Tampil Sporty dan Lebih Fresh Ditopang Kaki-kaki Kece

Speedhunters
Dapur pacu Nissan 180SX sudah menerima serangkaian upgrade

Kapasitas unit berkode SR20DET ini telah dibore-up hingga naik menjadi 2.200 cc dari kubikasi mesin standar 2.000 cc.

Ditambah lagi suntikan turbo besar lansiran Tomei, upgrade jeroan mesin, hingga pasokan part racing untuk sistem pembakaran.

Terakhir adalah pemasangan ECU A’PEXi Power FC yang ikut berkontribusi meningkatkan tenaga mesin hingga mencapai 584 dk.

Speedhunters
Potensi tenaga yang dihasilkan Nissan 180SX kini mencapai 584 dk

Tenaga besar tersebut tersalur ke roda belakang via transmisi manual 6-percepatan buatan HKS dengan limited-slip differential.