GridOto.com - Setelah melakukan sidang Kamis kemarin (29/7), FIA telah mengambil keputusan terhadap tuntutan Red Bull soal crash F1 Inggris 2021.
FIA memutuskan tidak memberikan hukuman lebih berat kepada Lewis Hamilton soal crash dengan Max Verstappen.
Setelah keputusan diumumkan, tensi tinggi masih terlihat jelas dari kubu Red Bull pada hari pertama F1 Hongaria 2021, Jumat (30/7).
Terlihat dari komentar-komentar yang terlontar, termasuk dari Max Verstappen yang mengaku masih sangat kesal dengan Lewis Hamilton.
Jadi, keputusan FIA tersebut masih tidak sepenuhnya diterima oleh Red Bull.
Setelah hasil sidang keluar, menarik bagaimana langkah Red Bull selanjutnya karena masih ada kesempatan untuk banding.
Christian Horner selaku Tim Prinsipal sudah memutuskan untuk menutup masalah kemarin, meskipun dengan beberapa catatan.
Red Bull menilai stewards masih kurang memiliki banyak bukti sebelum memberikan hukuman 10 detik.
Baca Juga: Sudah Dihubungi Lewis Hamilton, Max Verstappen Masih Baper Soal Insiden F1 Inggris 2021