Jangan Dicopot, Ternyata Ini Fungsi Lempengan Besi di Pelek Motor

Muhammad Farhan - Senin, 2 Agustus 2021 | 07:30 WIB

Ilustrasi lempengan plat besi di pelek motor (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Jangan dicopot, inilah fungsi adanya lempengan plat besi yang menempel di bagian dinding pelek motor.

Meskipun ukurannya kecil, lempengan plat besi berbentuk persegi panjang di pelek motor ini ternyata fungsinya penting.

Makanya, tidak disarankan untuk sembarangan dicopot karena berpengaruh pada kinerja pelek.

“Namanya timah balancer dan berfungsi sebagai penjaga keseimbangan bobot pelek. Pemasangan timah balancer ini agar pelek tidak getar dan tetap stabil terutama saat kecepatan tinggi,” terang Joko Susilo, Service Advisor Kawasaki Kawansakti Bintaro, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Apakah Ban Tubeless Bisa Dipasang di Semua Jenis Pelek Motor?

Nah jumlah atau bentuk timah balancer di pelek motor bisa beragam, tergantung tipe dan kondisi pelek yang digunakan.

Selain bikin pelek bebas getar dan stabil dikendarai, timah balancer juga menjaga supaya ban motor habis merata.

Istimewa
Ilustrasi proses balancing pelek motor

“Fungsinya membuat distribusi bobot pelek seimbang dan tersebar secara merata di seluruh bagian, sehingga tidak berat sebelah dan bikin ban botak sebelah juga,” jelasnya.

Seiring pemakaian, kondisi tersebut juga bisa berubah sehingga perlu dilakukan balancing ulang pelek secara berkala.

Baca Juga: Dijamin Ampuh, Begini Cara Cepat Rontokan Cat di Pelek Motor