Mercedes-Benz C250 Stance Bikin Mata Melirik, Kaki-Kakinya Ciamik

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 31 Juli 2021 | 06:00 WIB

Modifikasi Mercedes-Benz C250 elegan bergaya stance dengan kaki-kaki statis (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Modifikasi Mercedes-Benz C250 satu ini tampil dengan sentuhan minimalis yang mengedepankan sisi elegan.

Komposisi fitment kaki-kaki yang sedap dipandang, jelas ada racikan ciamik yang disematkan pada Mercedes-Benz C250.

Terlebih sedan C-Class ini percaya diri bermain gaya stance dengan suspensi statis, mengingat resiko besar yang diterima.

Baca Juga: Body Kit Wald Dongkrak Mercedes-Benz C-Class Jadi Seganteng AMG C63

Tuningblog
Fitment kandas Mercedes-Benz C250 mengandalkan suspensi coilover

Tentu hal sudah diperhitungkan matang yakni racikan kaki-kaki mengandalkan daya topang coilover yang diset pendek.

Bisa dilihat hasilnya, proporsi tubuh bongsor C250 ini semakin dekat ke permukaan aspal dan terlihat begitu proporsional.

Lantas dipadukan dengan pelek lansiran Radi8 R8T12 ukuran 20 inci yang praktis bikin tongkrongan lebih ganteng.

Tuningblog
Modifikasi Mercedes-Benz C250 pakai pelek Radi8 R8T12 ukuran 20 inci

Pelek ini hadir berdesain unik dan nyentrik, terlebih dibalut finishing silver yang klop dengan warna putih bawaan pabrik.